10 Hp Samsung Harga 1 Jutaan Terbaik di 2022

HP Samsung termurah ini juga lumayan bervariasi.


Meski harganya terjangkau tapi kualitasnya tidak kalah dengan yang lebih mahal. Beberapa hp Samsung harga 1 jutaan sudah dibekali dengan RAM dan ruang penyimpanan internal besar.

Ditambah ketersediaan slot memori eksternal yang rata-rata masih bisa diperbesar hingga 1 TB. Dengan kapasitas memori internal sebesar ini tentunya bisa menyimpan banyak aplikasi, games ataupun ribuan konten foto atau video.

Selain itu, beberapa pilihan hp Samsung 1 jutaan juga memiliki empat kamera belakang. Hasil foto yang dihasilkan kamera Samsung juga cukup bisa diandalkan.

Tidak hanya itu, dengan kocek 1 jutaan kamu juga bisa memiliki hp Samsung dengan baterai besar. Jadi bisa menemani aktivitas tanpa harus khawatir baterai cepat habis.

Nah, jika penasaran, Mang Nyang akan pilihkan rekomendasi hp Samsung harga 1 jutaan yang bisa dibeli. Pastinya yang sudah memiliki spesifikasi terbaik untuk sehari-hari.

Berikut daftar hp Samsung harga 1 jutaan yang bisa dibeli :

1. Samsung Galaxy A04s


Hp Samsung harga 1 jutaan pertama yang bisa dilirik adalah Samsung Galaxy A04s. Hp Samsung terbaru ini membawa beberapa fitur menarik.

Layarnya memiliki bentans seluas 6,5 inci dengan resolusi HD+ dan sudah mendukung refresh rate 90Hz. Terbilang cukup apik untuk ukuran harganya.

Yang gemar foto-foto ada tiga kamera belakang yang bisa dicoba, konfigurasinya sensor 50 MP, sensor depth 2 MP dan macro 2 MP. Lalu di bagian depan ada kamera selfie 5 MP.

Yang menarik, Galaxy A04s dibekali memori RAM 4 GB yang masih bisa ditambah dengan fitur RAM Plus (hingga 4 GB) untuk meningkatkan performa dari prosesor Exynos 850.

Untuk sumber dayanya Samsung Galaxy A04s menanam baterai 5.000 mAh dan mendukung fitur 15W Adaptive Fast Charging.

KriteriaSpesifikasi
OS VersionAndroid 12
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution720 x 1600 Pixel
Detail Prosesor850 (8nm)
RAM4 GB
Memori Internal64 GB
Resolusi Kamera Belakang50 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya2 MP
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBType-C
NFCTidak
Kapasitas Baterai5000 mAh


2. Samsung Galaxy A03

Untuk pilihan kedua hp Samsung harga 1 jutaan ada Samsung Galaxy A03. Rilis di Januari 2022, hp ini menawarkan spesifikasi yang bisa dimaksimalkan untuk aktivitas harian.

Hadir dengan layar Infinity-V Display berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD+. Masih cukup oke untuk menjalankan aktivitas sehari-hari, seperti sosmed, chatting hingga nonton Youtube.

Samsung Galaxy A03 dibekali 2 kamera belakang, dimana kamera utamanya beresolusi 48 MP yang didampingi kamera 2 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 5 MP.

Performanya ditenagai prosesor Unisoc T606 octa-core 1.6GHz yang disokong opsi RAM 3 GB dan 4 GB. Serunya, baik versi RAM 3 GB atau RAM 4 GB keduanya dibanderol harga 1 jutaan.

Untuk sumber daya berasal dari baterai berkapasitas 5.000 mAh yang didukung pengisian 7,75W.

NamaHarga di PasaranUkuran LayarDetail ProsesorOS VersionRAMMemori InternalGPUResolusi Kamera BelakangResolusi Kamera Utama LainnyaResolusi Kamera DepanUSBKapasitas Baterai
Samsung Galaxy A03 RAM 3GB ROM 32GBRp 1.315.0006.5 inchUnisoc T606Android 113 GB32 GBARM Mali-G57 MP148 MP2 MP5 MPLightning 2.05000 mAh
Samsung Galaxy A03 RAM 4GB ROM 64GBRp 1.520.0006.5 inchUnisoc T606


3. Samsung Galaxy A03 Core


Pilihan hp Samsung harga 1 jutaan lainnya adalah Galaxy A03 Core. Untuk spesifikasinya, hp Samsung ini hadir dengan layar PLS Infinity-V Display berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD+.

Dari sisi kamera ada 1 di bagian belakang dengan resolusi 8 MP dan kamera depan 5 MP. Hasil foto bisa disimpan di ruang penyimpanan internal sebesar 32 GB yang bisa diperbesar hingga 1 TB melalui slot eksternal microSD.

Bicara performa ditenagai prosesor Octa-Core Unisoc SC9863A dan berjalan dengan sistem operasi Android 11 Go Edition. Sedangkan baterai berkapasitas 5.000 mAh.

KriteriaSpesifikasi
OS Version11
Ukuran Layar6.6 inch
Screen Resolution1600 x 720 Pixel
Detail ProsesorUnisoc SC9863A
RAM2 GB
Memori Internal32 GB
Resolusi Kamera Belakang8 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya-
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBmicroUSB
Kapasitas Baterai5000 mAh


4. Samsung Galaxy A03s

Hp Samsung harga 1 jutaan yang juga bisa menjadi pertimbangan pertama adalah Samsung Galaxy A03s. Bukan tanpa sebab, hp Samsung terbaru yang rilis akhir Agustus 2021 lalu ini sudah dibekali spesifikasi yang cukup apik dkelasnya.

Pertama dari sisi memori, dengan harga hanya 1 jutaan, Galaxy A03s sudah dibekali RAM 4 GB dan ruang penyimpanan internal sebesar 64 GB yang masih bisa diperbesar hingga 1 TB untuk menyimpan video favorit.

Video yang tersimpan dimemori juga bisa ditonton terasa apik melalui layar PLS Infinity-V berukuran 6,5 inci, resolusi HD+ serta aspek rasio layar (20:9).

Dari sisi kamera, Samsung Galaxy A03s memasang tiga sensor. Serunya kamera depan yang beresolusi 5 MP dilengkapi fitur smart beauty untuk mempercantik hasil fotor selfie.

Hp Samsung ini ditenagai chipset Helio P35 Octa serta menggunakan baterai 5000 mAh yang tahan seharian. Untuk pilihan warnanya ada Black, Blue, dan White.

KriteriaSpesifikasi
OS Version11
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution1600 x 720 Pixel
Detail ProsesorMT6765 Helio P35
RAM4 GB
Memori Internal64 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBType-C
Kapasitas Baterai5000 mAh


5. Samsung Galaxy M02


Pilihan berikutnya ada Samsung Galaxy M02. Hp ini juga merupakan rilis terbaru 2021. Galaxy M02 sendiri mengandalkan pada baterai besar dengan kapasitas 5.000 mAh yang bisa menemani aktivitas seharian.

Untuk yang hobi nonton film, layarnya juga cukup besar dengan bentang 6,5 inci berjenis PLS Infinity-V Display dan resolusinya HD+. Apalagi sudah ditemani teknologi audio Dolby Atmos, semua jadi lebih seru. 

Yang suka foto, Samsung Galaxy M02 memiliki dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 13 MP dan kamera makro 2 MP. Sedangkan untuk kamera selfie memiliki resolusi 5 MP.

Performa Samsung Galaxy M02 mengandalkan pada prosesor Mediatek MT6739W yang di dukung RAM 2 GB dan ROM 32 GB dengan opsi pembesaran memori hingga 1 TB.

KriteriaSpesifikasi
OS Version10
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution1600 x 720 Pixel
Detail ProsesorMT6739W
RAM2 GB
Memori Internal32 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya2 MP
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBmicroUSB
Kapasitas Baterai5000 mAh


6. Samsung Galaxy M12


Masih dari Samsung seri M, Samsung Galaxy M12 juga bisa jadi opsi untuk kamu yang punya bujet 1 jutaan. Hadir dengan opsi RAM 3 GB dan ROM 32 GB serta RAM 4 GB dan ROM 64 GB.

Hp Samsung ini mengunggulkan baterai besar berkapasitas 5000 mAh yang di dukung dengan teknologi Fast Charging 15W dan port USB Type C. Lalu layarnya berukuran 6,5 inci HD+ PLS Infinity-V dengan dynamic refresh rate 90hz. 

Sangat jarang Samsung membekali hp terjangkau dengan layar 90Hz. Kemudian ada juga empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera Ultrawide 5 MP, kamera Depth 2 MP, dan kamera Macro 2 MP.

Di bagian depan terpasang kamera selfie dengan resolusi 8 MP aperture f/2.2. Didalamnya sudah tertanam prosesor Octa Core Exynos 850 dengan fabrikasi 8nm dan dukungan GPU Mali-G52.

KriteriaSpesifikasi
OS Version11
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution1600 x 720 Pixel
Detail Prosesor850
RAM4 GB
Memori Internal64 GB
Resolusi Kamera Belakang48 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya5, 2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan8 MP
USBType-C
Kapasitas Baterai5000 mAh

7. Samsung Galaxy A02


Hp Samsung harga 1 jutaan lainnya ada Samsung Galaxy A02. Hp ini mengunggulkan pada baterai besar berkapasitas 5000 mAh untuk menemani aktivitas seharian.

Dilengkapi dengan layar PLS Infinity-V Display berukuran 6,5 inci dan resolusi HD+. Menikmati konten video di layar lebar ini makin terasa asik dengan kehadiran teknologi suara Dolby Atmos.

Pada sektor kamera, terdapat Dual Camera yang terdiri dari Kamera Utama 13 MP dan Kamera Macro 2 MP di panel belakangnya. Sementara di bagian depan, bertengger kamera selfie 5 MP.

Untuk performa Samsung Galaxy A02 menggunakan prosesor Mediatek MT6739W dengan sokongan RAM 3 GB dan ROM 32 GB.

KriteriaSpesifikasi
OS Version10
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution1600 x 720 Pixel
Detail ProsesorMT6739W
RAM3 GB
Memori Internal32 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya2 MP
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBmicroUSB
Kapasitas Baterai5000 mAh

8. Samsung Galaxy A02s


Samsung Galaxy A02s dilengkapi tiga kamera belakang 13 MP (F2,2), 2 MP Macro (F2,4) dan 2 MP Live  Focus (F2,4) untuk menghasilkan foto bokeh.

Selain itu, Galaxy A02s juga dilengkapi kamera depan 5 MP  (F2,2) dengan beragam fitur unik tambahan seperti Live AR Sticker, Stamp, dan filter lainnya.

Hp Samsung ini berjalan dengan sistem operasi Android 10, prosesor Snapdragon 450 dan pilihan memori besar yaitu RAM 3 GB dan ROM 32 GB serta RAM 4 GB dan ROM 64 GB.

Hadir dengan layar HD+ PLS 6,5 inci Infinity-V untuk kenyamanan saat streaming ataupun Mabar bersama  teman-teman. Tidak hanya itu, hp ini juga dibekali dengan baterai besar dengan kapasitas  5.000 mAh lengkap dengan teknologi Fast Charging 15W.

KriteriaSpesifikasi
OS VersionAndroid 10
Ukuran Layar6.5 inch
Screen Resolution720 x 1600 pixels, 20:9 ratio (~270 ppi density) Pixel
Detail ProsesorSDM450 Snapdragon 450 (14 nm)
RAM4 GB
Memori Internal64 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan5 MP
USBType-C
Kapasitas Baterai5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

9. Samsung Galaxy A11



Spesifikasi Galaxy A11 mengunggulkan tiga kamera belakang 13 MP + 5 MP + 2 MP. Kamera ini cukup oke untuk mengabadikan momen pribadi kamu. 

Layarnya juga kekinian dengan Infinity O Display dengan ukuran yang cukup lapang. Asik untuk nonton Youtube atau bermain game.

Beralih ke sektor performa, hp Samsung harga 1 jutaan ini hadir dengan prosesor Snapdragon 450 berkecepatan 1,8GHz. Untuk varian memori dan RAM Galaxy A11 hadir dengan versi RAM 3 GB dan ROM 32 GB.

Didalamnya juga dibekali baterai 4.000 mAh lengkap bersama pengisian cepat 15W.

KriteriaSpesifikasi
OS VersionAndroid 10.0
Ukuran Layar6.4 inch
Screen Resolution720 x 1560 Pixel
Detail ProsesorSDM450
RAM3 GB
Memori Internal32 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya5, 2 MP
Resolusi Kamera Depan8 MP
USBType-C
Kapasitas Baterai4000 mAh

10. Samsung Galaxy M11

Jika mencari hp Samsung 1 jutaan dengan baterai besar, kamu bisa pilih Samsung Galaxy M11. Hp yang rilis di bulan Mei 2020 ini bahkan sudah dibekali baterai besar dengan kapasitas 5000 mAh.

Tentunya kamu bisa beraktivitas seharian penuh tanpa harus bolak balik isi ulang baterainya. 

Tidak itu saja, Samsung Galaxy M11 juga tampil kekinian. Lihat saja layar punch hole yang disebut dengan Infinity O Display, mirip hp-hp mahal. Untuk kameranya ada tiga lensa di bagian belakang.

Kamera ini hadir dengan resolusi 13 MP + 5 MP + 2 MP serta kamera selfie 8 MP. Jadi masih cukup oke untuk foto-foto.

Performanya ditenagai prosesor Snapdragon 450 yang akan disokong memori RAM 3 GB dan ROM 32 GB. Masih okelah untuk browsing atau sosmed.

KriteriaSpesifikasi
OS VersionAndroid 10.0
Ukuran Layar6.4 inch
Screen Resolution720 x 1560 Pixel
Detail ProsesorSDM450 Snapdragon 450
RAM3 GB
Memori Internal32 GB
Resolusi Kamera Belakang13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya5, 2 MP
Resolusi Kamera Depan8 MP
USBType-C
Kapasitas Baterai5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Itulah daftar hp Samsung murah yang bisa kamu pilih. Di luar pilihan di atas, sebenarnya masih ada opsi lain. Tapi menurut Mang Nyang, itu adalah pilihan hp Samsung harga 1 jutaan terbaik yang bisa kamu beli saat ini.










Posting Komentar

0 Komentar

×
FC24

Join Telegram